Verbeek (dibaca:verbik) adalah nama pegunungan yang terletak di perbatasan provinsi Sulawesi Tengah dan Sulawesi Selatan.
Daftar tim pengembang untuk rilis Verbeek dapat dilihat di sini.
Herpiko Dwi Aguno herpiko@gmail.com- Estu Fardani andro.medh4@gmail.com
- Samsul Maarif mail@samsul.web.id
irgsh@rani
- November: irgsh bekerja penuh
- Desember: irgsh-iso (live-build based) selesai, persiapan bahan paket khas
- Januari: Rilis citra harian pertama Verbeek | debian-minimalist-like
- Februari - April: Pemaketan paket khas
- Mei: Pembekuan lumbung
- Juni: Pra rilis (alpha, beta, RC)
- Juli: Rilis dan koordinasi cermin
Papan Kanban proyek dapat dipantau di sini.
Anda (bahkan bukan sebagai Tim Pengembang) dapat ikut serta menguji berkas citra jahitan dan melaporkan kutu-kutu yang terjadi, atau mengusulkan peningkatan mutu dan ide di halaman Tiket.
- Cek terlebih dahulu tiket yang Anda ingin buat sudah pernah dilaporkan atau belum.
- Jika hal terkait pernah dilaporkan di sebuah tiket, Anda dapat mengomentari tiket tersebut.
- Jika belum ada, silakan membuat tiket baru.
Saat Anda ingin melaporkan kutu baru, usahakan melampirkan informasi-informasi berikut untuk memudahkan Pengembang mereproduksi masalah yang Anda temui:
- Versi jahitan
- Informasi mesin (VM atau mesin fisik)
- Bagaimana masalah tersebut terjadi (bila tidak tampak secara langsung)
- Langkah detail untuk membuat ulang masalah itu
- Deskripsi masalah (untuk lebih memperjelas masalah yang ditemukan)
- Kutu yang dilaporkan harus jelas dan ringkas (sehingga memudahkan Pengembang untuk menemukan dan menyelesaikan masalah tersebut).
- Bila Anda merupakan bagian dari tim pengembang, beri label untuk tiket baru yang dibuat
Kita perlu mendefinisikan kebutuhan dan ruang lingkup permintaan pengguna. Jika Anda ingin melaporkan ide baru, usahakan melampirkan informasi-informasi berikut untuk memudahkan Pengembang dalam menerapkan dan mengembangkan ide/fitur tersebut:
- Fungsi dan penggunaan ide/fitur tersebut
- Desain atau Mock-Up ide/fitur (Jika ada)
- Prototipe (jika ada)
- Deskripsi (jelaskan ide/fitur secara detail)
- Bila Anda merupakan bagian dari tim pengembang, beri label untuk tiket baru yang dibuat